Batu Karang Anting

Batu Karang Anting

Batu karang anting ini terdapat butiran katang unik. Coba anda lihat dengan memperbesar gambarnya.
Batu Akik Madu

Batu Akik Madu

Warna yang satu ini dihasilkan dari Batu Mulia seperti tiger eye, akik, topas coklat, dan jasper jenis ini bisa dicontohkan batu limau madu, limau manis
Kecubung Anting Ungu

Kecubung Anting Ungu

Kecubung anting ungu ini terdapat batiran-butiran unik di dalamnya. Anda bisa melihatnya dengan jelas dengan mengklik gambarnya.

Jika anda tertarik memiliki batu cincin ini, silahkan kontak

Tips Merawat Batu Kecubung

Tips Merawat Batu Kecubung

Karena kecubung merupakan jenis batuan berharga, Anda patut merawat dan membersihkannya dengan baik dan benar. Inilah kiat membersihkan batu ini.
Penyebaran Batu Kecubung

Penyebaran Batu Kecubung

Di Indonesia, kecubung banyak ditemukan di kalimantan, karena tersedianya di alam ini sangat banyak maka batu permata kecubung tidaklah terlalu mahal. 

Batu ini juga ditemukan di beberapa belahan dunia lain. Batu ini pada dasarnya mudah ditemukan di area dengan batu-batuan gunung berapi. Kecubung banyak ditemukan di Brazil. Selain banyak, batu yang ditemukan di Brazil pun besar-besar ukurannya. Selain itu, kecubung juga ditemukan di Uruguay, dan negara-negara sekitarnya.
Struktur dan Warna Batu Kecubung

Struktur dan Warna Batu Kecubung

Kecubung alias amethyst adalah variasi batu kwarsa yang dikenal karena warna keunguannya yang manis. Warna ungu ini timbul akibat penyinaran dan ketidakmurnian elemen besi (yang pada beberapa kasus terkait dengan tidak murninya elemen transisi). Warna ungu juga diakibatkan oleh kehadiran elemen jejak yang menghasilkan pola-pola geometris kristal yang rumit. Kerasnya batu ini mirip dengan batu kwarsa, karena itu batu ini bisa diolah menjadi batu perhiasan.
Mengenal Batu Kecubung

Mengenal Batu Kecubung

Warna ungu sampai merah muda adalah warna umum batu kecubung. Ada dua jenis kecubung yang dikenal di dunia yaitu amethyst banded danamethyst flower. Amethyst banded diyakini para kolektor batu mulia memiliki kekuatan untuk meningkatkan daya meditasi, membersihkan aura, membuka cakra, dan menolak energi negatif, baik yang berasa luar maupun dari dalam. Sementara, amthyst flowers mengandung energi ketenangan sehingga secara individu bisa menjalin kerja sama dengan orang lain yang menjadi sumber keberuntungan.
 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Batu Cincin Kecubung - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger